Ketua MS GMIT Bersama Sejumlah Pejabat Publik Mendapat Vaksinasi Covid-19 Tahap II

KUPANG, www.sinodegmit.or.id, Kamis pagi, (28/1-2021), sekitar pukul 9.00 wita, bertempat di halaman RSU Prof. W.Z. Johannes-Kupang, sejumlah pejabat publik di NTT termasuk Ketua Majelis Sinode GMIT, Pdt. Mery Kolimon disuntik vaksinasi Covid-19 tahap kedua.

Pemberian vaksinasi lanjutan ini sesuai ketentuan pemberian vaksin Covid-19 yakni 14 hari setelah vaksin pertama disuntikan. Vaksinasi tahap pertama ditujukan untuk mengenalkan vaksin pada sistem kekebalan tubuh dan memicu kekebalan awal sedangkan yang kedua untuk menguatkan respon imun tubuh yang telah terbentuk.

Prosedur vaksinasi tahap kedua ini juga sama persis dengan sebelumnya, dimana penerima vaksin harus dipastikan kondisi kesehatannya dengan mengikuti pengecekan tekanan darah dan screening kesehatan lainnya.

Usai divaksinasi, Pdt. Mery Kolimon menyatakan kondisi kesehatannya baik sejak disuntik vaksin pada 14 Januari yang lalu.

“Empat belas hari setelah vaksin pertama saya bersyukur, keadaan kesehatan saya baik, dan hari ini saya boleh divaksin kembali.”

Ia meminta seluruh warga GMIT agar tidak perlu takut serta mempersiapkan diri untuk divaksin. Menurutnya, Tuhan memberi hikmat kepada manusia untuk menemukan vaksin guna memulihkan dunia dari pandemi Covid-19.

“Kita percaya Tuhan sedang bekerja untuk memulihkan dunia dari Covid-19.  Dan vaksin adalah salah satu cara yang dapat dipakai Tuhan untuk memulihkan keadaan sekarang ini,” ujar Pdt. Mery.

Bagi mereka yang telah menerima vaksinasi maupun yang belum, Ketua MS GMIT mengimbau agar tetap menerapkan Prokes 6 M (Mamakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan dan Menahan diri bepergian, Menjaga imun tubuh) serta yang tidak kalah penting adalah tekun berdoa.

Ajakan yang sama juga disampaikan Sekda NTT, Benediktus Polo Maing, usai dirinya menerima vaksin Covid-19 produksi Sinovac pagi tadi.

“Saya mengimbau seluruh warga jemaat, mari jaga kesehatan dengan taat protokol guna menghindarkan diri kita dari penularan Covid 19. Saat ini pemerintah sedang melaksanakan vaksinasi tahap pertama untuk semua tenaga medis, dan setelah itu untuk komponen masyarakat lainnya. Saya meminta seluruh warga masyarakat NTT, mari kita dukung program pemerintah ini.” ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *