//Peduli Keselamatan Lalu Lintas, PT. Jasa Raharja NTT Serahkan 11 Papan Himbauan Keselamatan ke GMIT

Peduli Keselamatan Lalu Lintas, PT. Jasa Raharja NTT Serahkan 11 Papan Himbauan Keselamatan ke GMIT

Kupang, www.sinodegmit.or.id, PT. Jasa Raharja NTT menyerahkan 11 buah Papan Himbauan Keselamatan ke Gereja Masehi Injili di Timor (GMIT), di Kantor Sinode GMIT Kupang, Kamis (13/11/2025).

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Kepala PT. Jasa Raharja Kantor Wilayah NTT, Sumantri Muhammad Baswan dan diterima oleh Bendahara Majelis Sinode GMIT, Pnt. Yefta Sanam.

Baswan menyampaikan bahwa Papan Himbauan Keselamatan ini merupakan Bantuan Program Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan Pilar Sosial sebagai wujud nyata kepedulian PT. Jasa Raharja dalam rangka mengurangi angka kecelakaan dan meningkatkan branch image Perusahaan.

Sementara itu, Pnt. Yefta Sanam menyampaikan terima kasih kepada PT. Jasa Raharja Kanwil NTT yang peduli kepada keselamatan Jemaat GMIT ketika berbakhti.

β€œHal ini juga berkaitan dengan hal mengedukasi warga untuk tertib dan menjaga keselamatan dalam berlalu lintas. Jemaat juga perlu berpartisipasi dalam mendukung pembangunan dengan tertib membayar pajak,” kata Pnt. Yefta.

Ia juga menyampaikan agar Jemaat, ketika mengalami kecelakan, bisa mengakses hak-hak mereka di PT. Jasa Raharja sesuai prosedur yang berlaku.

Papan himbauan keselamatan tersebut akan dipasang di sepanjang area gereja-gereja untuk memberikan peringatan agar Jemaat yang berbakhti dan para pengguna jalan berhati-hati. Diharapkan agar di pasang juga di gereja-gereja lain di pinggir jalan umum dan rawan kecelakaan.

Gereja penerima bantuan ini antara lain: GMIT Maranatha Oebufu, GMIT Ebenhaezer Oeba, GMIT Pniel Oebobo, GMIT Koinonia Kuanino, GMIT Kota Kupang, dan beberapa gereja lainnya.

Tindak lajut dari hal ini, PT. Jasa Raharja akan hadir di gereja-gereja dan melakukan sosialisasi. ***